BP2LHK Manado (Makassar, 10/08/2017)_Peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) ke-22 tahun 2017 resmi dibuka Wakil Presiden RI Jusuf Kalla di Center Point of Indonesia, Makassar, Kamis (10/08). Dalam sambutannya, Wapres menggelorakan pentingnya teknologi dan inovasi untuk kemakmuran bangsa dan negara.
Wapres mengatakan bahwa untuk menjadi negara maju dibutuhkan tiga hal yakni semangat, ilmu pengetahuan dan teknologi serta kedamaian. Teknologi sangat penting untuk memberi nilai tambah karena negara-negara maju biasanya menguasai teknologi.
“Teknologi memberi nilai tambah. Nilai tambah membawa kemakmuran. Teknologi ada karena adanya riset,” kata Wapres yang didampingi Mantan Presiden RI BJ Habibie, Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Mohamad Nasir, Menko Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan, Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani serta Gubernur Sulawesi Selatan Sahrul Yasin Limpo.
Untuk itu, Wapres mendorong para ilmuwan, baik dari perguruan tinggi maupun lembaga penelitian untuk bekerja lebih keras menghasilkan inovasi dan teknologi yang dibutuhkan untuk pembangunan.
Sementara itu, Menristekdikti Mohamad Nasir dalam laporannya mengatakan, tema Hakteknas ke-22 tahun 2017 “Pembangunan Maritim Berbasis Pengetahuan,” dengan sub tema: “Peran Sumberdaya Manusia dan Inovasi dalam Pembangunan Maritim Indonesia” ini sejalan dengan Misi Pembangunan Jangka Panjang Nasional.
Selengkapnya : klik disini